Tentang Broadcast Angka atau Kode di BBM

| Selasa, 04 November 2014

Akhir - akhir ini banyak pengguna Blackberry Messenger atau yang kerap disapa BBM ini mengalami gangguan seperti Display Picture (DP) tidak muncul bahkan sering mengalami delay chat (pending/centang).

Semakin lama semakin aneh saja, apalagi dengan bermunculnya teror Broadcast Message (BC) tentang mengirimkan kode 7653459998567257053 dan sejenisnya dengan alasan untuk dapat mengembalikan DP yang hilang atau mengatasi masalah yang dialami, dan kode ini BERHASIL membodohi seluruh user BBM, kenapa tidak? mari kita bahas!

MENGAPA DP KONTAK SAYA TIDAK MUNCUL SEBAGIAN / SELURUHNYA?
Jawabnya ada di ujung langit ! hahaha. Coba fikirkan, awalnya BBM yang merupakan fitur KHUSUS perangkat Blackberry (hanya untuk hape blackberry) sekarang sudah bisa digunakan untuk hape cina yang harganya murah banget. 

Perbandingan harganya kalah dengan HP blackberry yang jutaan, tentu masyarakat ingin menggunakan barang murah namun mendapat fitur BBM an. Hal ini mengakibatkan padatnya trafik pada server Blackberry, BBM kini tidak ekslusif lagi seperti dulu.

Jika dilogika, padatnya trafik inilah yang membuat DP kontak anda tidak muncul alias delay, butuh waktu untuk meload nya. Itu kemungkinan pertamanya.
Kemungkinan kedua adalah mengenai Operator yang anda gunakan, misalnya kartu GSM Three. Bisa dibilang kartu Three adalah kartu sejuta umat untuk pengguna smartphone, selain gratis BBM Setahun juga murah, kuota bergiga-giga selama 24JAM!

Bahkan cara ilegal seperti INJECTOR juga bisa masuk ke server Three.
Padatnya pengguna operator inilah yang mengakibatkan trafik melambat sehingga banyak menimbulkan masalah seperti diatas.

Semakin maju jaman, semakin banyak pengguna BBM karena murahnya perangkat berbasis android, semakin padat dan semakin sesak saja server blackberry, jadi harap maklum.

APAKAH SAYA HARUS MENGIRIM KODE / BROADCAST?
TIDAK PERLU!! Secara teknis, ini adalah MASALAH untuk pihak Blackberry, kalian USER bukan SERVER. Jadi gak perlu repot broadcast atau jungkir balik.

KODE APA ITU?
Itu hanyalah kerjaan orang iseng, kode software blackberry tidak akan muncul dalam UI (User Interface) program. Perusahaan Blackberry memiliki programmer HANDAL, mana mungkin kode software bisa terdecrypt menjadi pesan instant! 

BAGAIMANA SOLUSI YANG BENAR? Pengguna Android baca cara dibawah ini!
1. Periksa jaringan anda, jika anda berada di jaringan E (Edge) ya maklumi saja karena signal ini masih standart transfer yang memiliki kecepatan yang tidak sebagus HSDPA. Beralihlah ke kota-kota besar atau ditepi jalan raya antar propinsi (jalan utama). Ini khusus smartphone anda yang support HSDPA.

2. Jika anda berada dalam area HSDPA namun masih mengalami kendala seperti diatas, cobalah anda merestart / reboot perangkat anda. Pastikan provider yang anda gunakan juga memiliki pelayanan yang baik serta jarang terjadi gangguan teknis.

3. Buka Settings - Apps - BBM. Pilih Force Stop dan Clear Data. Jika anda memiliki data registrasi akun BBM yang valid, anda bisa Remove Account dan Uninstall BBM, kemudian mengunduh versi terbaru dari Playstore kemudian login kembali.

4. Re-Invite Contact, silahkan backup PIN nya, kemudian remove contact, dan invite kembali.

5. Jika belum berhasil COBALAH menghubungi customer service provider anda. Tanyakan kenapa DP BBM anda tidak muncul, nanti anda akan dipandu untuk mengatasi masalah ini, karena setiap perangkat dan versi OS berbeda cara penanganannya jadi tidak saya tulis disini.

UNTUK PENGGUNA DEVICE BLACKBERRY, Cobalah Cara ini:
-Masuk ke Options
-Pilih Advanced Options
-Pilih Host Routing Table
-Pilih yg di cetak Tebal
-Tekan tombol BB
-Pilih Register Now
akan muncul pesan, Your handheld registered with the wireless network.
-Restart BB anda. Selesai


Semoga menambah wawasan anda semua. :)

0 komentar:

Posting Komentar

Next Prev
▲Top▲